Binjai, SB
Masyarakat Kelurahan Pahlawan, Kecamatan Binjai Utara, Kota Binjai, Sumatera Utara, diresahkan dengan adanya kegiatan pemotongan ayam berskala besar.
Informasi yang berhasil dihimpuan, tempat pemotong ayam yang keberadaanya tidak jauh dari Mesjid Silaturahim ini beroperasi setiap sekitar pukul 02.00 Wib. Sangat disayangkan, diketahui usaha milik YN, setiap harinya memotong hingga ribuan ekor ayam.
Hal ini yang membuat warga resah, dikarenakan bau menyengat sampai ke pemukiman warga.
Namun mirisnya, akibat menghirup aroma tidak sedap setiap hari salah satu warga yang berjualan di sekitar lokasi Jalan Teratai Kelurahan Pahlawan, Kecamatan Binjai Utara, harus menggulung dagangannya.
“Kami sudah tidak tahan lagi, baunya minta ampun. Takutnya dari bau busuk itu jadi penyakit sama kami masyarakat sekitar lokasi. Dampaknya juga mengakibatkan timbulnya hama lalat yang menggangu sampai ke rumah kami,” sebut salah satu warga yang tidak disebutkan namanya.
Praktik pemotongan ayam yang baru berjalan sekitar dua bulan, kata warga, sangat mempengaruhi hidup dan kesehatan masyarakat. Apalagi jam operasinya saat jam tidur, yang membuat suara bising.
“Kami berharap tempat potong ayam itu dapat ditutup atau dipindahkan ke tempat lain. Karena sangat menggangu bagi kami,” ujarnya.
Tidak lain, kendati warga mengharapkan praktik potong ayam tersebut dapat ditertibkan demi kehidupan masyarakt sekitar lokasi. (Rel)